About

Siapa yang nggak ngerti dengan istilah blog, pasti semua kalangan sudah familiar dengan kata-kata blog atau ngeblog atau blogspot. Namun juga tidak sedikit yang belum mengerti apa-apa soal blogging. Dengan adanya blog ini diharapkan untuk para pemula atau yang baru memulai membuat blog, bisa membuat dengan mudah dan tanpa ada kendala.

Sengaja blog ini saya buat mulai dari paling termudah hingga pada tingkatan paling mahir supaya semua info yang dibutuhkan para blogger bisa terserap dengan mudah. Penulis sendiri sebenarnya juga masih awam dibandingkan dengan para mastah yang sudah bisa menghasilkan uang dari blog. Namun untuk para pemula janganlah kawatir dengan tingkat kesulitan yang ada, karena Insyaallah penulis akan menyajikan semua artikel dengan bahasa yang mudah di pahami oleh pemula dan menyajikan semua ilmu yang sudah dikuasai oleh penulis.

Siapa yang tidak ingin berpenghasilan dollar dari ngeblog, namun hal itu janganlah dibuat acuan terlebih dahulu bagi para pemula. Karena ngeblog membutuhkan banyak keseriusan, ketelitian, keuletan, ketekunan dan faktor lain yang bisa mendukung keberhasilan. Memang kebanyakan dari blogger pemula selalu menanyakan bagaimana mendapatkan pundi-pundi dollar dari ngeblog, padahal hasil tersebut adalah hasil ketekunan para blogger yang didadapat dengan cara sesaat, namun blogger yang sudah berpenghasilan tersebut telah melakukan banyak hal selama bertahun-tahun. Itupun tidak selalu berjalan dengan mulus atau pasti langsung dapat pundi-pundi atau istilah kerennya earning.

Jadi intinya untuk para pemula janganlah berharap banyak soal earning atau penghasilan dollar dari blog. Saran dari penulis supaya lebih fokus dulu pada menulis artikel sesuai hobi kalian, dab perbanyak artikel tersebut yang kemudian pada tahap setting SEO. Apa itu SEO ??? ah lain kali aja lah yang penting fokus banyakin artikel. Tapi pasti akan penulis bahas kok apa itu SEO di blog ini. Sudah yah sekian dulu, yuk langsung aja belajar ke artikel yang sudah disediakan penulis.


0 Response to "About"

Post a Comment